PORTAL JABAR,- Sudah tidak diragukan lagi, bahwa kritik selalu membawa vibes negatif apalagi jika pengkritik tidak bisa menyampaikannya dengan baik. Hal tersebut akan merusak suasana hati seseorang yang dikritik, berdampak buruk dengan respon marah, agresif atau bahkan menjadi anti sosial.
Memang menjadi serba salah, saat tidak dikritik tentunya orang tersebut akan terus di jalan yang tidak tepat. Namun, jika dikritik pun biasanya dianggap tidak tepat. Lalu bagaimana solusinya?
Jika kamu berusaha untuk menyampaikan kritik kepada seseorang, kamu bisa menggunakan teknik Sandwich Feedback agar semuanya aman, dan tidak ada yang baperan.
Kita tahu bahwa sandwich adalah daging yang dilapisi oleh dua roti di atas dan di bawah. Nah, kedua roti tersebut merupakan ungkapan positif, sementara daging tersebut ungkapan negatif atau kritikan.
Kita bisa melakukan kritik dengan cara memberikan ungkapan positif dahulu. Apresiasi kinerja atau apa yang telah dilakukan oleh orang tersebut.
Kemudian langkah selanjutnya kita bisa memberikan kritikan yang sesuai dengan tujuan membangun dan perbaikan.
Terakhir, tutup dengan ungkapan positif lagi, katakan bahwa hal ini untuk kebaikan dia.
Nah, itulah strategi menyampaikan kritik agar orang lain tidak baper.
Pernah coba cara ini?