PORTAL JABAR – Berhasil mencapai target 100 ribu pelanggan pada Desember tahun ini merupakan hadiah akhir tahun buat Perumdam Tirta Tarum Karawang. Atas capaian tersebut Perumdam Tirta Tarum Karawang bagi-bagi hadiah kepada para pelanggan.
Dirut Perumdam Tirta Tarum Karawang, Dr. M. Sholeh mengaku tak mudah meraih prestasi tersebut. Pasalnya, banyak rintangan, hambatan, gangguan, cobaan yang cukup panjang mengingat saat ini dalam situasi pandemi covid 19.
“Pandemi covid 19 jadi tantangan tersendiri buat manajemen Perumdam Tirta Tarum. Dengan kerja keras, konsisten, komitmen dan dukungan dari selurih stake holder, dalam kurun waktu 3 tahun 4 bulan pelanggan kami tembus ke angka 100 ribu. Kami sangat bersyukur dan berterimakasih kepada Bupati dan Wakil Bupati, DPRD dan institusi lainnya yang telah mendukung kami untuk capai target tersebut,” papar M. Sholeh.
M. Sholeh menambahkan, khusus pelanggan yang ke-100 ribu atas nama Mansur, pedagang sayur diberikan hadiah 1 unit motor. Hadiah itu sudah diserahkan oleh Wakil Bupati H. Aep Syaepuloh SE di halaman Perumdam Tirta Tarum..
Selain itu juga diserahkan hadiah tv 32″ kepada 3 cabang/unit terpilih, yaitu Perumdam Tirta Tarum Cabang Karawang, Cabang Majalaya, dan unit Pangkalan. Dan ada hadiah balon terbang bagi masyarakat yang menemukan.
Dengan raihan tersebut, kata M. Sholeh, Perumdam Tirta Tarum Karawang mendapat apresiasi dari Wakil Bupati. Sebab, dengan capaian 100 ribu pelanggan tersebut, posisi Perumdam Tirta Tarum Karawang naik kelas menjadi kelas terbesar perumdam di Indonesia dan sejajar dengan Perumdam/PDAM di kota-kota besar di Indonesia.
Wabup juga memberi apresiasi atas prestasi lainnya yang diraih Perumdam Tirta Tarum seperti Best Leadership & Professional, Top BUMD Award 2021 Bintang 4, Top CEO BUMD Award, Top Pembina BUMD 2021, Best Choice BUMD 2021, dan Best IT Award 2021. Selain itu ada penghargaan dari lembaga-lembaga donor seperti USAID IUWASH Plus SECO dari Pemerintah Swiss dan USA.
Dengan raihan sejumlah prestasi ini, Wabup mengharapkan Perumdam Tirta Tarum menjadi perusahaan yang memberi pelayan publik yang terbaik, menerapkan kaidah manajemen yang profesional dan terus meningkatkan customer satisfaction.
Keberadaan Perumdam Tirta Tarum Karawang juga telah memberi kontribusi yang cukup signifikan terhadap PAD. Pada Desember tahun ini Perumdam Tirta Tarum menyerahkan setoran PAD sebesar Rp. 2,4 miliar sebagai deviden tahun 2020.
“Kami berharap di tahun-tahun mendatang kinerja manajemen dapat lebih baik lagi dan menjadi salah satu BUMD kebanggan buat masyarakat dan Pemerintah Kabupaten,” tutup M. Sholeh. (wins)