PORTALJABAR – Musyawarah Olahraga Kabupaten (Musorkab) KONI Karawang yang dijadwalkan pada awal Februari mendatang dipastikan akan menjadi ajang pemilihan Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Karawang. Salah satu calon kuat yang telah menyatakan kesiapan untuk maju adalah Joyo Wiroso, S.T., seorang pengusaha lokal yang dikenal sebagai “Bang Joy.”
Dengan latar belakangnya sebagai pengusaha sekaligus tokoh olahraga, Joyo Wiroso bertekad membawa perubahan besar bagi dunia olahraga di Karawang. Ia mengusung visi untuk memajukan KONI Karawang melalui pembenahan pendanaan, pengadaan sarana dan prasarana, serta pembinaan atlet muda yang berkelanjutan.
“Tujuan saya adalah membuat KONI Karawang lebih maju dan lebih baik, terutama dalam hal pendanaan serta penyediaan sarana dan prasarana. Banyak cabang olahraga di Karawang yang belum memiliki fasilitas latihan memadai. Saya ingin membenahi hal ini agar olahraga di Karawang semakin berkembang,” ujar Joyo Wiroso.
Diketahui, Joyo Wiroso saat ini menjabat sebagai Ketua Federasi Olahraga Petanque Indonesia (FOPI) Kabupaten Karawang. Di bawah kepemimpinannya, FOPI Karawang berhasil meraih medali perak pada Pekan Olahraga Daerah (Porda) 2022. Selain itu, ia juga memiliki pengalaman sebagai Asisten Manager Tim Porda Putri 2022 dan Asisten Manager Persika 1951, yang sukses menembus Liga 3 Nasional.
Joyo Wiroso menekankan pentingnya menjaga atlet berbakat agar tetap membela Kabupaten Karawang. Menurutnya, banyak atlet potensial yang pindah ke daerah lain akibat kurangnya perhatian dan dukungan di tingkat lokal.
“Jangan sampai ada lagi atlet asal Karawang yang pindah ke daerah lain. Kita harus menciptakan lingkungan yang mendukung para atlet agar tetap berprestasi di wilayah kita sendiri,” tegasnya.
Dalam visinya, Joyo ingin melibatkan akademisi untuk meningkatkan kualitas pembinaan atlet muda. Ia juga berencana menjalin kemitraan strategis dengan pihak swasta untuk menciptakan sinergi positif dalam pengembangan olahraga lokal.
“Saya melihat peluang besar untuk menjalin kemitraan dengan perusahaan swasta. Mereka bisa berkontribusi melalui program pembinaan atlet di lingkungan perusahaan atau serikat pekerja (SPSI). Hal ini tidak hanya memberikan manfaat bagi perusahaan, tetapi juga bagi cabang olahraga di Karawang,” jelasnya.
Dengan rekam jejak, visi, dan komitmen yang kuat, Joyo Wiroso optimistis dapat membawa perubahan besar bagi dunia olahraga di Karawang. Musorkab KONI Karawang diharapkan menjadi momentum penting untuk memperkuat sinergi dalam memajukan olahraga lokal. (Joe)