PORTALJABAR – Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) Kabupaten Karawang mengadakan kegiatan peningkatan kompetensi bagi Wakil Kepala Sekolah (WKS) bidang hubungan masyarakat (humas) di SMAN 5 Karawang, Kamis (20/3/2025).
Acara ini dihadiri para WKS dari Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) se-Kabupaten Karawang dengan tujuan meningkatkan kemampuan mereka dalam mengelola hubungan sekolah dengan masyarakat.
Ketua MKKS Karawang, H. Yunanto, S.Pd., M.Pd., yang juga menjabat sebagai Ketua Panitia Pelaksana, menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memaksimalkan potensi kehumasan di setiap sekolah.
“Selain mempererat silaturahmi antar sekolah, tujuan utama kegiatan ini adalah meningkatkan kompetensi dalam pengelolaan kehumasan, seperti pembuatan program-program yang relevan dengan perkembangan sekolah,” ujarnya.
Dalam kegiatan ini, MKKS Karawang menghadirkan dua narasumber berpengalaman, yakni Fokja Ahli Saber Pungli Karawang, AKP (Purn) Joko Suwito, S.H., M.H., serta senior jurnalis N. Hartono. Kedua narasumber ini memberikan wawasan dan strategi dalam menjalankan fungsi kehumasan di sekolah secara efektif dan profesional.
Selain pelatihan, panitia juga bekerja sama dengan Rumah Sakit Primaya Hospital Karawang untuk menyediakan layanan pemeriksaan kesehatan gratis bagi para peserta.
Langkah ini sebagai bentuk perhatian terhadap kesejahteraan para WKS yang memiliki peran penting dalam mengelola hubungan sekolah dengan masyarakat.
Menurut H. Yunanto, peran kehumasan di sekolah tidak hanya sebatas melayani tamu, tetapi juga berperan dalam menyusun dan menjalankan program komunikasi sekolah dengan masyarakat.
“Tugas utama kehumasan adalah membagikan informasi mengenai kebijakan, situasi, dan perkembangan sekolah kepada masyarakat di sekitar maupun di luar sekolah,” tandasnya.
Dengan adanya pelatihan ini, diharapkan para WKS bidang humas semakin profesional dalam mengelola komunikasi dan citra sekolah, sehingga hubungan antara sekolah dan masyarakat dapat semakin harmonis. (Joe)