CIANJUR,– Anggota Komisi V DPRD Provinsi Jawa Barat Daerah Pemilihan Jawa Barat IV yang meliputi Kabupaten Cianjur,Dr. H Tom Maskun, mendukung usulan percepatan pemekaran wilayah selatan menjadi Calon Persiapan Daerah Otonomi Baru (CPDOB) Kabupaten Cianjur Selatan.
Tom juga mendorong dibukanya moratorium sehingga proses kebijakan penentuan CPDOB Kabupaten Cianjur Selatan dapat menjadi prioritas pertama di Jawa Barat.
“Tentu sebelum dibukanya moratorium oleh pemerintah pusat, daerah harus melakukan sejumlah persiapan,” katanya.
Menurutnya, prioritas pembangunan jalan diharapkan dapat mempercepat akses dan mendukung pertumbuhan ekonomi di wilayah Cianjur selatan.
“Mudah-mudahan segera dapat terealisasi agar pembangunan lebih merata dan roda perekonomian berputar, khususnya di wilayah Cianjur Selatan,” ungkap dia.
Ketua Cianjur Selatan Bergerak (CSB), Asep Sopyan, mengatakan CPDOB Cianjur Selatan sudah melalui tiga langkah dari empat langkah pemekaran yang harus ditempuh yang saat ini tinggal menunggu keputusan dicabutnya moratorium dari pemerintah pusat.
“Saat Kementerian Dalam Negeri membuka kunci moratorium, harapan kami CPOB Cianjur Selatan sebagai kabupaten baru dapat terkabul dalam gelombang pertama di Jabar karena seluruh persyaratan sudah terpenuhi,” katanya.
Pihaknya berharap pemekaran Cianjur selatan menjadi kabupaten mandiri dapat terwujud dalam waktu dekat setelah pemerintah pusat mencabut moratorium, seiring bantuan dan dukungan politik dari wakil rakyat di daerah, provinsi dan pusat. (adv)