PORTALJABAR,- Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat Abdy Yuhana mengungkapkan salah satu syarat agar suatu bangsa menjadi maju adalah adanya kebanggaan terhadap sejarah peradabannya.
Bahkan, lanjut Abdy, begitu pentingnya arti sejarah bagi sebuah Bangsa, hingga seorang penulis dari Swedia, Juri Lina mengungkapkan tiga cara dalam melemahkan dan menjajah suatu negeri.
“Dan yang pertama, menurut Juri, adalah kaburkan sejarahnya. Lalu kedua, hancurkan bukti-bukti sejarahnya agar tak bisa dibuktikan kebenarannya,” ujar politisi PDI Perjuangan ini.
Lalu yang ketiga, ujar Anggota DPRD Jabar itu, putuskan hubungan bangsa tersebut dengan leluhurnya. Kemudian tanamkan penilaian pada bangsa itu bahwa leluhurnya bodoh dan primitif.
“Maka, sangat penting untuk membangun dan memperkuat peradaban bangsa dengan terus mempelajari sejarah. Jangan sampai melakukan kesalahan yang sama karena Adigium, ‘Satu hal yang kita pelajari dari sejarah adalah, kita tidak pernah belajar dari sejarah,” kata legislator dari daerah pemilihan Sumedang – Majalengka – Subang ini. (adv)