PORTALJABAR – Media Anak Negeri MAN 4 Karawang merupakan ekstrakurikuler yang mengembangkan potensi siswa dalam berbagai bidang. Salah satunya dalam bidang seni peran. Pada bulan Ramadhan tahun 2021 lalu, Media Anak Negeri sukses menampilkan tayangan berupa film series ‘Keluarga Acang’. Kemudian diteruskan di tahun 2022 dengan menampilkan film series ‘Ucup and Friends’. Dan pada tahun ini Media Anak Negeri akan segera menyuguhkan tayangan berjudul ‘Renjana Sahaja’ yang merupakan garapan Anak Media kelas 10. Nantinya akan menampilkan berbagai macam sifat atau karakter seseorang.
Diperankan oleh delapan pemeran utama di antaranya yaitu Rizca dari kelas 10 IPA 2 berperan sebagai Miya, gadis cantik yang memiliki karakter sombong karena kepintarannya. Walaupun begitu, dia sering kali pelupa. Keyzia dari 10 IPS 1 berperan sebagai Lidia, yang memiliki sifat iri hati terhadap Miya. Sarifah 10 IPA 1 berperan sebagai Ipeh, yang memiliki tabiat rakus. Nur sebagai Cahaya, gadis pemalas yang hobi tidur di kelas. Fatimah sebagai Fatime, gadis yang pandai berdalih. Najwa berperan sebagai Wafha, yang mempunyai sifat tamak. Sofi sebagai Pipin, remaja bucin yang dilanda hubungan asmara dan Siva sebagai Savia, menjabat sebagai OSIS yang taat terhadap aturan di sekolah. Selain mereka, masih banyak tokoh lain mewarnai keseruan series ‘Renjana Sahaja’. Seperti aksi para pendahulunya keluarga acank dan ucup and friends yang kembali memeriahkan jagat youtube MAN 4 Karawang Tv channel nantinya,
Series ini nantinya akan ditayangkan di YouTube MAN 4 Karawang Tv Chanel. “Renjana Sahaja itu pertama kalinya buat aku, jadi gk disangka lebih sulit dari perkiraan. tapi karena ngerjainnya bareng-bareng, jadi rasanya menyenangkan. berharap project ini sukses sampai akhir, aamiin,” ujar Rizca, salah satu tokoh utama di series Renjana Sahaja.
Kepala MA Negeri 4 Karawang H. Muhamim Sarifulloh, M.M.Pd mengaku baangga dan sangat menantikan kreasi siswanya dalam mengisi kegiatan ramadhan dengan hal positif, serta produktifitas di bulan penuh berkah ini. Semoga kegiatan ini menjadi bekal Ibadah dalam berdakwah melalui konten film pendek.
Apalagi bukan hanya siswanya yang terlibat dalam project series Ramadhan produktif Tahun Ini beberapa dari dewan guru serta pegawai juga ikut andil mengambil peran dalam mensyiarkan dakwah melalui channel youtube ini sembari memperkenalkan madrasah masyarakat lebih luas, karena sesuai dengan tujuan kegiatan ini, Dari Siswa, Oleh Siswa dan untuk Indonesia.
Kontributor : Nainul